You need to enable javaScript to run this app.

Rihlah Iqtishodiyah  SMP & SMA Swasta Galih Agung Tahun 2025

Rihlah Iqtishodiyah  SMP & SMA Swasta Galih Agung Tahun 2025

Deli Serdang- SMP & SMA Galih Agung melaksanakan Rihlah Iqtishodiyah ke peternak lebah madu flora nauli group dan kebun binatang yang berada di Pematang Siantar

Rombongan dyah serta majelis guru berangkat dari pesantren tepat pukul 07.15 WIB hingga sampai di peternak lebah madu Pematang siantar pukul 10.15 WIB dan rombongan pesantren disambut baik oleh pihak peternak lebah madu.

Rombongan langsung menuju halaman peternakan untuk mendengarkan pemaparan materi terkait dengan budidaya lebah madu kemudian dilanjutkan dengan mencicipi berbagai rasa madu asli dan diakhiri berkeliling peternakan lebah madu untuk melihat secara langsung sistem yang sudah dijalankan sembari mencatat pengetahuan dan wawasan baru yang didapat. Tampak antusias dan semangat terpancar dari santri dan dyah yang mengikuti kegiatan ini pada saat pemaparan materi dan mencicipi berbagai cita rasa dari madu yang dihasilkan dari peternak lebah madu flora nauli group Pematang Siantar.

Setelah mengunjungi peternak lebah madu flora nauli group Pematang Siantar, rangkaian kegiatan Rihlah Iqtishodiyah SMP & SMA Galih Agung berlanjut ke Kebun Binatang Siantar yang tidak jauh dari destinasi pertama. Tiba di Siantar Zoo tepat pukul 14.15 WIB, rombongan langsung menuju gerbang masuk untuk registrasi peserta kemudian dilanjutkan berkeliling kebun binatang mengamati spesies hewan mulai dari fakta hewan, penyebaran hewan, berat hewan, usia hewan dan beberapa fakta hewan lainnya.

Program ini merupakan apresiasi dari Pondok untuk seluruh Dyah yang berprestasi di bidang akademik semester ganjil kemaren yaitu rangking 1-3 dari setiap kelasnya dan kegiatan ini bertujuan untuk memberikan wawasan baru kepada dyah tentang fakta hewan yang tersebar di kebun binatang Pematang Siantar.

Semoga dengan kegiatan rihlah iqtishodiyah ini dapat menambah wawasan dan keilmuan dyah tentang ilmu peternakan lebah madu dan pengetahuan tentang ragam citaan Allah sehingga dapat mentadabburinya lebih dalam lagi.

Bagikan artikel ini:

Beri Komentar